MENU
BELI PARTS
Minta Penawaran
Temukan Lokasi
Kembali
Keatas
Februari 11, 2025

Trakindo Raih Penghargaan Kontributor Bea Masuk Terbesar dari Bea Cukai Jakarta

.

Sebagai perusahaan yang menjunjung tinggi integritas dan kepatuhan dalam operasionalnya, Trakindo terus berperan penting dalam mendukung penerimaan negara melalui aktivitas impornya. Komitmen ini baru-baru ini diakui oleh Bea Cukai Jakarta, yang menganugerahkan Trakindo dengan penghargaan bergengsi.

Trakindo kembali menorehkan prestasi di awal tahun 2025 dengan meraih penghargaan sebagai Kontributor Bea Masuk Terbesar dari Kantor Pelayanan dan Pengawasan Bea Cukai (KPPBC) Tipe A Jakarta. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi Trakindo dalam penerimaan bea masuk, kepatuhannya terhadap regulasi perpajakan dan kepabeanan, serta perannya dalam mendukung penerimaan negara. 

Dalam acara yang digelar di Aula KPPBC Jakarta pada 11 Februari 2025, Kepala Kantor Bea Cukai Jakarta, Iwan Setyaboedhi, menyerahkan langsung penghargaan kepada perwakilan Divisi Import Export (IMEX) Trakindo. Dalam sambutannya, Iwan mengapresiasi konsistensi Trakindo dalam memenuhi kewajiban kepabeanan dengan transparansi dan kepatuhan tinggi. Ia juga menegaskan bahwa sinergi antara Bea Cukai dan mitra perusahaan sangat penting dalam menciptakan ekosistem kepabeanan yang efisien dan berintegritas.

Penghargaan ini tidak hanya mencerminkan komitmen Trakindo terhadap kepatuhan regulasi, tetapi juga merupakan bagian dari kontribusi perusahaan bagi negara. Selain itu, pencapaian ini semakin memperkuat kepercayaan pemangku kepentingan terhadap Trakindo sebagai perusahaan yang bertanggung jawab dan berintegritas dalam menjalankan bisnisnya.

Hal ini semakin mendorong Trakindo untuk terus memperkuat kepatuhan, meningkatkan kualitas layanan, serta memberikan kontribusi positif bagi pelanggan dan masyarakat luas.